Kenapa Cowok yang Cuma Bilang Sayang Akan Kalah Sama yang Kasih Kejelasan ?

 

Kenapa Cowok yang Cuma Bilang Sayang Akan Kalah Sama yang Kasih Kejelasan
 

Membuat cewek merasa dihargai sebenarnya tidak sulit. Cewek adalah makhluk yang paling benci digantungkan dan diberi janji-janji surga. Curahan kata sayang memang bisa bikin cewek melayang. Namun itu tidak akan berlangsung lama. Setelah kian lama berjalan, cewek akan kembali mempertanyakan bukti dari kata sayang yang sering cowok gembar-gemborkan.

Kenapa Cowok yang Cuma Bilang Sayang Akan Kalah Sama yang Kasih Kejelasan

Buat para cowok, sebelum berpikir buruk tentang cewek yang memilih meninggalkan karena tak juga ada kejelasan, hal-hal ini yang sebenarnya jadi alasan. Bukankah menunggu memang harus ada batasnya?

Sesuka-sukanya cewek terhadap pujian dan ungkapan sayang, cewek tetap makhluk yang mutlak ingin kepastian dan kejelasan

Iya. Cewek memang paling suka dikasih pujian dan ungkapan sayang. Sekali saja cowok bilang “Aku sayang kamu”, akan membuat hati cewek langsung meremang. Tapi ungkapan sayang hanya akan menjadi omong kosong belaka, tanpa ada kelanjutan sikap yang jelas.

Meski jarak memisahkan kamu dan dia, bukan berarti hubungan ini tak ada masa depan. Tinggal bagaimana kalian menyikapinya. Jarak tak selalu menjadi penghalang, justru keseriusan berdua yang seringkali dipertanyakan. Mau sejauh apa kalian dipisahkan oleh jarak, jika kamu dan dia punya tujuan bersama, maka tak ada lagi yang perlu dikhawatirkan.

Bukan lagi masalah dekat atau jauh dari pasangan. Cewek cuma ingin melihat cowok serius atau tidak dengannya.

Karena cinta tak hanya kata yang tak punya rasa. Cinta butuh bukti dan tanggung jawab

Cinta kadang tak cukup jika hanya diungkapkan, namun ada pula pembuktian lewat tindakan. Bukan hanya gombal rayuan tanpa kehadiran. Percuma kalau selalu bilang sayang, tapi tak pernah punya usaha menunjukkan. Percuma bilang cinta tapi tak pernah punya keberanian untuk memilikimu seutuhnya.

Kamu mungkin bisa meradang, sudah menjalin hubungan kelewat lama tapi dia tak kunjung datang melamar? Hubungan manapun nyatanya tak bisa hanya mengandalkan janji. Dia yang fisiknya istimewa dan nyaris sempurna, akan kalah dengan dia yang selalu ada.

Cewek bisa saja sabar menjalani hubungan. Tapi dia akan lelah juga dan mencari sosok yang membuktikan kesungguhan

Di mata wanita, dia yang selalu berusaha menemani di tengah kesibukan adalah dia yang tak main-main dengan cintanya. Tak masalah, kalau ternyata dia jauh dari tipe dan kriteria yang diinginkan, asal dia selalu menyisihkan waktu dan berusaha menciptakan kenyamanan.

Bukannya cewek tak mau bersabar, tapi bukan berarti penantian ini dibalas dengan sikap cowok yang seenaknya. Kejelasan tak selalu harus dibuktikan dengan langsung melamar. Tapi setidaknya ada rencana masa depan yang sedang mati-matian diupayakan.

Satu hal yang harus kamu percaya, segala tipe dan kriteriamu soal jodoh nantinya, akan kalah dengan sosok dia yang punya waktu dan menawarkan kenyamanan

Cinta tak hanya soal komitmen, komunikasi, dan kepercayaan. Tapi juga tentang pendampingan yang terus ada meski tak selalu bisa menemani. Nantinya, kriteria soal jodoh bisa runtuh juga. Jika ada dia yang jauh dari kriteriamu soal jodoh namun mampu memberikanmu kenyamanan, kamu pun pasti akan mempertimbangkannya.

Jodoh seharusnya tak perlu muluk-muluk. Jika kamu terlalu berupaya keras mencari, mungkin malah bukan dia yang ditakdirkan.

Pada akhirnya, dia yang bilang sayang tanpa kejelasan akan kalah dengan dia yang tanpa basa-basi berani meminang

Cewek memang cuma butuh kenyamanan dan kepastian. Nyaman seringkali berujung sayang, sedang sayang tak selalu berujung dengan kenyamanan. Karena itulah, dia yang berkata paling sayang, akan tetap kalah dengan dia yang selalu membuat nyaman ketika bersama. Dia yang hanya bilang suka akan kalah dengan dia yang mampu mengukir senyum bahagia dengan segala candaannya.

Ah bukankah memperlakukan cewek itu cukup mudah? Cukup jangan gantungkan dengan harapan-harapan palsu yang tidak ada ujungnya.
Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait